Press Release : Kelas Dialog Filsafat, Sains, dan Islam (DFSI) Tahun 2022 Manusia cenderung selalu ingin tahu pada kebenaran, hal ini sesuai dengan apa yang diungkapkan oleh Aristoteles bahwa “manusia adalah makhluk yang kepo”. Kecenderungan ini membawa manusia untuk selalu menggunakan akal budinya untuk menyingkap realitas. Dari proses berpikir secara mendasar ini pula sehingga melahirkan filsafat. Pada perkembangannya, filsafat terus melahirkan teori-teori dari hasil refleksi pemikiran filsuf yang dapat menjadi pegangan masyarakat, dan telah mengalami fase transisi pada setiap abadnya. Begitu pula dengan perkembangan ilmu pengetahuan (sains). Pada awal perkembangan sains di abad modern, sains justru dianggap satu-satunya proses belajar bagi manusia yang paling bernilai. Berkembangnya sains pada abad modern manusia juga menjadikan alam sebagai objek penelitian ilmiah yang menjadikan filsafat mengalami dikotomi dengan sains. Filsafat dijadikan lebih praktis, yaitu pada upaya manusia ag...